Senin, 27 Mei 2013

Aqidah


Aqidah 

Kenapa qita belajar aqidah ?
Karena aqidah merupakan salah satu ilmu pokok dalam agama islam. Aqidah merupakan dasar, fondasi, untuk mendirikan bangunan. Bangunan yang dimaksud adalah agama Islam. Apalagi kalau kita melihat fenomena kesyirikan di masyarakat kita sehingga ilmu aqidah mesti dipahami benar guna menghindari diri kita dan masyarakat kita dari tingkah laku syirik.

Pengertian
Aqidah berarti :
Secara lughoh / bahasa : aqidah artinya simpul, ikatan, perjanjian dan kokoh
Secara terminologis / istilah :
Aqidah à beberapa perkara yang wajib  diyakini kebenarannya oleh hati(mu), mendatangkan ketentraman jiwa, menjadikan keyakinan yang tidak bercampur sedikitpun dengan keragu-raguan.

Apa aja yang ada di dalam ilmu aqidah ?..
Objek Kajian aqidah diantaranya meliputi :
-  Tauhid
-  Keimanan
-  Dinul Islam
-  Urusan ghoib
-  Nabi dan Rosul
-  Qodho dan Qadar
-  Urusan agama dan keyakinan
-  Fenomena syirik , dll
Dan yang menjadi sumber / rujukan dalam aqidah adalah :
  1. Al Qur anul Karim
  2. Hadits Rasulullah Saw
  3. Ijma’ para Shahabat, tabi’ dan tabi’in 
Apa sih manfaatnya buat saya sebagai muslim belajar aqidah ?
Seseorang yang memiliki aqidah yang kuat, pasti akan :
1)  melaksanakan ibadah dengan tertib,
2) memiliki akhlak yang mulia,
3)  dan bermuamalah (berinteraksi) dengan lingkungannya dengan baik
Ibadah seseorang tidak akan diterima Allah SWT kalau tidak dilandasi dengan aqidah.
Rasululloh Saw pun selama 13 tahun periode Makkah memusatkan dakwahnya untuk membangun
aqidah yang benar dan kokoh.
Dalil naqli : Alqur an dan Hadits mengenai aqidah
Alquran Surat Al An ‘am ayat 12, Surat Azzumar ayat 2 dan 3
Hadits arba’in Imam Nawawi yang kesohor itu
Hadits HR Muslim :
“… Berislam adalah engkau bersaksi bahwa tidak ada tuhan (yang berhak disembah) kecual Allah dan bahwa Muhammad itu adalah utusan Allah, engkau mendirikan shalat, dan menunaikan zakat, berpuasa ramadhan dan Haji ke Baitullah bila kamu mampu melaksanakan perjalanan ke sana.”

Baca lagi di referensi yuk..
-  Materi Asistensi Agama Islam UGM untuk mutarobbi
-  Al Quran dan Terjemahnya
-  Tafsir Qur an Ibnu Katsir
-  Hadits Arbain Imam Nawawi
-  Buku pengantar aqidah Pak Yunahar Ilyas, dan buku pengantar Aqidah Abul Raikhan yang diterjemahkan Ust Anis Matta, dll

Tidak ada komentar:

Posting Komentar